Ingin Merasakan Sensasi Buang Air Di Toilet Berlapis Emas 18 Karat?

Toilet berlapis emas 18 karat (foto: Mashable)

Sebagai bagian dari pameran bertajuk "America" yang digelar di Museum Guggenheim, di New York, seniman Italia Maurizio Cattelan menyulap toilet di lantai empat museum menjadi toilet berlapis emas 18 karat.

Dilaporkan Mashable, toilet emas senilai 1 juta sampai 1,7 juta dollar AS (13-22 miliar rupiah) ini dihubungkan dengan sistem saluran pipa tua museum tersebut.

(foto: Mashable)

Meskipun sangat mewah, toilet ini bebas digunakan oleh umum, dan kabar baiknya lagi menggunakan toilet berlapis emas ini gratis.

Hanya saja pengunjung harus membayar 15 dollar untuk tiket masuk museum. Baru setelah masuk museum, Anda bisa menggunakan toilet emas ini.

(foto: Mashable)

Seperti dilansir Fox, pengguna harus kembali membersihkan toilet emas ini setelah digunakan karena toilet ini dijaga oleh petugas keamanan selama 24 jam sehari.

Bagaimana, pasti Anda penasaran seperti apa rasanya buang air di toilet emas, mungkin agak sedikit gemetar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel