Cara Membuat Bonsai Hias Yang Cantik
Bonsai tentu sudah sangat tidak asing di telinga anda. Tanaman yang satu ini banyak sekali menjadi koleksi masyarakat. Terlebih karena banyak yang memiliki bentuk yang unik dan cantik. Tidak heran jika banyak sekali orang yang memperjual belikan bonsai ini karena memang daya pikat dari tanaman ini yang selalu menarik. Harga dari tanaman bonsai ini juga sangat beragam. Mulai dari yang murah hingga yang sangat mahal. Tergantung dari kualitas dan keindahan bonsai itu sendiri. Namun jika anda tidak ingin membeli bonsai dan ingin membuat bonsai sendiri bagaimana caranya? Jika anda penasaran maka ikuti artikel caramembuat bonsai hias yang cantik ini sampai selesai.
Langkah-langkah membuat bonsai hias cantik dan indah
Cara membuat bonsai hias yang pertama yaitu anda harus merendam akar tanaman yang akan anda jadikan bonsai selama kurang lebih 2 hingga 5 hari supaya memudahkan pengelupasan kulit dan diperoleh akar yang kuat dan berkualitas. Langkah membuat bonsai hias selanjutnya keringkan akar dengan dijemur selama kurang lebih 3 hingga 4 hari. Agar akar tidak rusak sebaiknya saat mengupas kulit akar jangan menggunakan belati namun cukup menggunakan tangan kosong saja.
Cara membuat bonsai hias yang selanjutnya adalah anda bisa memotong akar tersebut menjadi beberapa bagian dengan menggunakan gergaji yang tajam. Dan langkah menciptakan bonsai hias yang berikutnya yaitu dengan menghaluskan potongan-potongan akar tersebut menggunakan amplas yang halus. Langkah yang selanjutnya setelah mengamplas adalah dengan memperindah warna dan tampilan dari bonsai tersebut dengan menggunakan pernis menggunakan kuas ukuran sedang dengan serabut yang lembut.
Dan cara membuat bonsai hiasyang terakhir yaitu adalah dengan melakukan tahap finishing. Tahap finishingnya adalah dengan membentuk dan merangkai bonsai menjadi bentuk seperti yang anda inginkan. Dan tahap yang paling akhir yaitu anda bisa menambahkan bunga hias dengan ditempelkan pada batang-batang bonsai. Taruh ke dalam sebuah pot dan berikan kerikil hias pada bagian tanahnya. Bonsai hias siap untuk menjadi hiasan pada rumah anda.