Bukan Untuk Ngaca, Tapi Ini Fungsi Kaca Cembung Pada Mesin ATM

Cermin cembung pada mesin ATM (Foto:Imgur)

Mesin Anjungan Tunai Mandiri atau ATM sudah banyak digunakan oleh masyarakat di zaman yang serba cepat ini. Mengirim atau mengambil uang jadi lebih mudah dengan menggunakan mesin ATM.

Tapi di balik kemudahan mesin ATM, ada bahaya yang selalu mengintai orang yang hendak mengirim atau mengambil uang di ATM. Tak sedikit pula orang yang pernah dirampok saat mengambil uang di ATM. Oleh karena itu berbagai macam alat pengaman di pasang di dalam ruangan ATM, seperti kamera pengawas.

Selain kamera pengawas, ada juga cermin cembung yang biasanya tertempel pada mesin ATM yang ternyata memiliki fungsi sebagai pengaman, bukan untuk ngaca.

Ketika menggunakan mesin ATM, pasti Anda melihat cermin cembung berukuran kecil atau sedang. Kebanyakan orang tidak tahu apa fungsi sebenarnya cermin cembung tersebut dan malah menggunakannya untuk ngaca.

(Foto: Beta News)

Perlu diketahui, kaca cembung di mesin ATM bukan dirancang agar para penggunanya bisa ngaca atau dangdan, tapi agar pengunjung bisa waspada terhadap tindakan kejahatan.

Dilansir Wittyfeed, cermin cembung pada mesin ATM mampu menciptakan pandangan yang luas agar pengguna bisa melihat situasi saat mengambil uang, terutama saat memasukan nomor PIN.

Berkat cermin cembung ini, Anda bisa memastikan tidak ada yang mengintip Anda saat sedang memasukan nomor PIN.

Setelah tahu fungsi yang sebenarnya, jangan gunakan cermin cembung pada mesin ATM untuk ngaca lagi yah!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel